Pesan makanan online memberi banyak pilihan dan amat memudahkan. Tetapi warga Yogyakarta yang satu ini ungkapkan sulitnya pesan makanan online di Yogya.
Memesan makanan secara online diakui banyak orang begitu memudahkan saat merasa lapar tetapi malas keluar. Pada aplikasi pesan makan, pelanggan juga diberi keleluasaan untuk memilih banyak jenis makanan yang lezat.
Mulai dari restoran yang paling favorit, lokasinya yang terdekat, atau bahkan menu-menu yang populer dipesan oleh para pelanggan yang lain. Tentunya pilihan tersebut bisa memberikan ide untuk menentukan makanan dengan lebih cepat.
Tetapi seorang netizen justru curhat pengalaman yang terjadi saat dirinya memesan makanan. Tinggal di Yogyakarta, netizen ini curahkan betapa sulitnya memesan makanan online.
Mengutip TikTok @kainetnic (18/5), pemilik akun yang merupakan orang asli Yogyakarta mengungkapkan sering sulit pesan makanan online bukan karena pengemudi ojol yang lama datang atau tempat makan yang antre panjang.
“Kalian tahu kalau pesan makanan online di Jogja yang paling lama itu bukan nunggu driver datang atau antre makanan, tapi milih mau makan apa,” kata pemilik akun.
Ia lantas memperlihatkan momennya memesan makanan online. Saat dikonfirmasi detikcom (19/5), dirinya juga mengatakan bahwa saat memilih makanan bisa habiskan lebih dari 20 menit!
“Nasi Padang kewaregan (kekenyangan), ayam geprek masa tiap hari makan geprek, sekali nemu yang promonya besar yaahh (ternyata) babi guling. Akhirnya nggak jadi pesen,” kata pemilik akun tersebut.
Unggahan video singkat milik TikTok @kainetnic ini telah dilihat lebih dari 361 ribu kali. Lebih dari 900 netizen lainnya juga mengakui hal serupa hingga sebagian yang juga menceritakan pengalamannya yang sama.
“Sama. Bingung, saking banyaknya pilihan. Ada juga yang tau-tau tokonya tutup,” tulis akun @arista_hijabstylistjogja.
“Jogja murah-murah banget makanannya. Banyak promonya,” tulis akun @nadiaapp14.
“Ada juga udah milih-milih tapi ternyata vouchernya ndak berlaku,” tulis akun @zalllmae3e.